
Expose Evaluasi Smart City Kabupaten Bandung Tahap 1 Tahun 2024
Sampurasun Sobat Informatif!
Pemerintah Kabupaten Bandung merupakan salah satu dari 241 kota/kabupaten yang mengikuti program Gerakan Smart City Kementerian Komunikasi dan Informatika RI periode 2017 - 2023. Melalui Dinas Kominfo Kabupaten Bandung, telah terlaksana Expose Evaluasi Smart City Kabupaten Bandung Tahap 1 Tahun 2024 secara daring yang diselenggarakan di Command Center pada hari Selasa, 25 Juni 2024.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh unsur Dewan dan Tim Pelaksana Smart City Kabupaten Bandung dan perwakilan Forum Smart City Kabupaten Bandung. Paparan 13 Program Strategis Bupati Bandung sebagai Quickwin Smart City Kabupaten Bandung telah dipaparkan oleh Kepala Diskominfo Kab. Bandung sebagai unsur inovasi dari Dimensi Smart City, yaitu Smart Governance, Smart Branding, Smart Living, Smart Society, Smart Economy, dan Smart Society yang selaras dengan visi dan misi Kabupaten Bandung.
Melalui Implementasi Smart City Kabupaten Bandung diharapkan terciptanya akselerasi pembangunan yang Bangkit, Edukatif, Dinamis, Agamis dan Sejahtera menuju Bandung Bedas yang berkelanjutan.
-- Informasi selengkapnya silahkan akses artikel asli berikut.