Rabu, 05 Jul 2023, 15:13:02 WIB, 270 View Administrator, Kategori : Berita Diskominfo

Mewujudkan pelayanan publik yang optimal melalui pemanfaatan media sosial, Dinas Kominfo Kabupaten Bandung menggelar Rapat Koordinasi pengelolaan media sosial yang dikuti oleh seluruh pengelola sosial media perangkat daerah di lingkungan Pemkab Bandung.

Kepala Dinas Kominfo Yosep Nugraha yang memimpin rapat tersebut, mengucapkan terimakasih atas nama Bupati Bandung @dadangsupriatna kepada seluruh pengelola media sosial perangkat daerah yang telah mempublikasikan berbagai informasi mengenai program dan kebijakan Pemkab Bandung melalui media sosial instansi masing-masing.

Dalam mengoptimalkan fungsi media sosial, Pengelola media sosial perangkat daerah dihimbau untuk menggunakan berbagai platform media sosial yang sedang menjadi trend (tiktok, instagram, youtube dll) dengan kemasan yang menarik agar dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat.

Interaksi dengan masyarakat melalui media sosial pun menjadi perhatian bagi para pengelola media sosial agar dapat lebih responsif menjawab berbagai pertanyaan yang masuk melalui pesan dan komentar demi pelayanan kepada masyrakat yang lebih baik.

 

-- Informasi selengkapnya silahkan akses artikel asli berikut.





Tuliskan Komentar

STRUKTURAL DISKOMINFO

Struktur Organisasi Diskominfo Kabupaten Bandung

H.YOSEP NUGRAHA, S.H., M.I.P
PERDANA FIRMANSYAH S.STP,M.Si
SANTI ROSMAYANTI,S.STP.
SANDI APRIATNA,S.STP

ASEP ROCHMANSYAH, S.Si.,M.AP
LUSIANTO, S.Kom.,M.Si

STATISTIK KUNJUNGAN

User Online
Visitor Hari ini
Hits Bulan ini
Total Kunjungan

RADIO KANDAGA